Nama Bayi Laki Laki Jawa Dan Artinya

15+ Nama Bayi Laki-Laki Jawa Berwibawa Dan Penuh Karisma

Nama Bayi Laki-Laki Jawa Berwibawa – kitabnamabayi.com. Setiap orangtua menginginkan yang terbaik untuk sang buah hati. Bahkan sebelum sang anak di lahirkan, orangtia sudah mulia memikirkan segala kebutuhan sang anak agar nantinya tidak kurang suatu apapun. Begitu pula dengan sebuah nama.

Orangtua harus memberikan nama yang terbaik dari segi pengucapan maupun arti. Sekarang sudah banyak referensi nama bayi yang bisa anda dapatkan. Misalnya saja nama bayi laki-laki jawa berwibawa. Nama yang penuh dengan wibawa memiliki beberapa makna yakni berjiwa ksatria, pemimpin yang bijak dan gagah berani. Penasaran dengan nama-namanya? Yuk kita simak langsung dibawah ini.

nama bayi laki-laki jawa berwibawa

Nama Bayi Laki-Laki Jawa Berwibawa

1. Ardyatama
Rekomendasi nama bayi laki-laki jawa yang penuh wibawa yang pertama ada nama Ardyatama. Nama tersebut dalam bahasa jawa memiliki arti putra pertama dan yang di utamakan. Bagi anda yang mungkin sedang menunggu kelahiran anak laki-laki pertama, boleh saja menyematkan nama tersebut mom.

2. Rahardian
Nama tersebut rupanya tak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Aktor pemilik nama lengkap Reza Rahardian ini juga berasal dari keturunan jawa. Sehingga tak heran nama belakangnya menggunakan nama Rahardian, yang berarti makmur dan sejahtera.

3. Mahavira
Nama tersebut memiliki makna yang bersifat heroik layaknya seorang pahlawan. Dan nama tersebut juga memiliki arti pahlawan yang hebat. Jadi sangat cocok bila di sematkan untuk anak laki-laki anda mom.

4. Mahesa
Jikalau sudah menjadi pemimpin pasti sangat erat dengan yang namanya wibawa. Tanpa adanya sifat wibawa, sosok pemimpin tak ada apa-apanya di mata masyarakat. Mahesa sendiri merupakan nama yang memiliki makna pemerintah yang agung. Kelak ia bisa memimpin dengan penuh rasa tanggung jawab dan bijak.

5. Indra
Referensi nama berikutnya adalah Indra. Meskipun nama tersebut cukup singkat, akan tetapi memiliki arti yang sangat mendalam. Menurut bahasa jawa, Indra bermakna laki-lak yang penuh dengan kemuliaan dan sangat bijaksana.

Baca juga: Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Jawa Sansekerta 

6. Sahasika
Nama yang cukup asing di telinga masyarakat. Namun sepertinya nama tercebut mampu membius para orangtua, karena memiliki arti yang sangat bagus yakni pria yang tangguh dan pemberani. Cocok bila disematkan pada anak laki-laki.

7. Nareswara
Apabila bunda ingin memberikan nama jawa yang unik, pilihlah nama Nareswara. Nama tersebut agak mirip dengan tokoh pewayangan. Arti dari nama Nareswara ialah laki-laki yang memiliki bakat du dunia seni. Kelak sang anak dewasa nanti akan menciptakan karya-karya yang bisa menginspirasi banyak orang.

8. Jayantaka
Selain Mahesa, ada nama Jayantaka yang penuh dengan wibawa. Arti dari nama ini adalah laki-laki yang adil dan bijaksana. Kelak di harapkan bisa menjadi pemimpin yang adil dan bijak dalam mengambil keputusan.

9. Gilang
Nama simpel dan sederhana ini nampaknya menjadi nama terpopuler bagi anak laki-laki dan biasanya menjadi nama depan. Makna dari nama Gilang ialah pria yang teguh pendiriannya dan menjadi cahaya untuk orang lain.

10. Aradhana
Inspirasi nama jawa yang berwibawa selanjutnya ialah Aradhana. Arti dari Aradhana adalah pemimpin yang sangat berambisi dan seseorang yang menyukai perdamaian.

11. Abimana
Dalam bahasa jawa, Abimana memiliki arti laki-laki yang berbudi pekerti tinggi. Dengan nama tersebut, orangtua berharap agar sang anak dapat tumbuh dengan memiliki karakter yang baik dan bisa menjadi contoh bagi anak yang lainnya.

12. Bagaskara
Nama ini sangat cocok di sematkan pada si kecil sebagai nama depan. Biasanya nama Bagaskara di pakai oleh para bangsawan ningrat. Menurut bahasa jawa, Bagaskara memiliki arti matahari yang bersinar. Berharap sang anak tumbuh menjadi anak yang berguna bagi banyak orang.

Baca juga: Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Jawa Keraton

13. Jayendra
Jayendra adalah nama bayi laki-laki jawa yang memiliki makna yang mendalam. Menurut bahasa jawa, nama tersebut berarti orang yang besar dan mendapat kemenangan. Kelak sang anak akan tumbuh menjadi orang yang berhasil dan sukses.

14. Dewandaru
Dewandaru memiliki arti Tuhan yang memberikan wahyu dan kebahagiaan. Nama Dewandaru biasanya di jadikan sebagai nama belakang. Kelak nama tersebut bisa membawa keberkahan dan kebahagiaan bagi orangtua.

15. Rangga
Orangtua manapun pasti sudah sering mendengar nama Rangga bukan? Nama populer ini terdengar sangat keren dan modern. Namun, siapa sangka nama Rangga aslinya berasal dari bahasa jawa yang berarti ksatria yang melindungi. Dengan harapan agar sang anak menjadi sosok yang berwibawa dan bisa menjadi pelindung orang yang di sayangi.

16. Abiseka
Abiseka adalah pilihan nama anak laki-laki jawa yang sangat cocok dan penuh dengan karisma. Nama tersebut memiliki makna yang dinobatkan, di junjung dan di angkat. Kelak anak anda akan menjadi panutan dan contoh bagi banyak orang.

17. Danendra
Referensi nama bayi laki-laki jawa yang terakhir adalah Danendra. Nama tersebut memiliki makna seorang raja yang kaya raya. Zaman dulu nama Danendra digunakan oleh keturunan jawa ningrat. Namun sekarang anda boleh menyematkan nama tersebut kepada si kecil mom.

Baca juga: Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Jawa Modern Dan Artinya

To top